Seragam kerja merupakan salah satu elemen penting pada suatu perusahaan. Penggunaan seragam kerja mampu menampilkan kesan profesional pada karyawan perusahaan. Seiring dengan perkembangan zaman, model seragam kerja pun kian bervariatif. Baik dari penggunaan bahan, warna, hingga pemilihan desain.

Meski begitu, selain desain, jasa konveksi seragam kerja adalah faktor penting yang harus dipertimbangkan. Semakin berpengalaman dan profesional jasa yang digunakan, semakin memuaskan pula hasilnya. Supaya tidak salah pilih, inilah tips memilih jasa konveksi seragam kerja.

Cara Memilih Konveksi Seragam Kerja

Konveksi adalah industri pakaian jadi seperti kemeja, kaos, celana, topi, seragam sekolah, seragam kerja dan lain sebagainya. Selain menerima pesanan seragam dari instansi dalam negeri, konveksi biasanya juga mengerjakan proses jahit pada pabrik garmen. Untuk mendapatkan jasa konveksi yang sesuai dengan kebutuhan, inilah beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan.

  1. Berpengalaman dan memiliki tenaga profesional 

Hal pertama yang perlu diperhatikan dalam memilih konveksi adalah pengalaman mereka. Pengalaman bisa dilihat dari seberapa lama konveksi tersebut beroperasi dan siapa saja yang telah menjadi klien mereka. Semakin lama konveksi tersebut berdiri dan semakin banyak klien yang pernah ditangani, maka semakin tinggi banyak pula pengalaman yang dikantongi.

Selain pengalaman,  profesionalitas tenaga kerja juga perlu dipertimbangkan. Konveksi dengan tenaga kerja yang profesional umumnya memiliki mutu tinggi. Baik dari segi pembuatan maupun hasil dari jahitan yang dikerjakan.

  1. Kapasitas produksi

Konveksi tak hanya melayani pesanan dalam negeri saja. Sejumlah konveksi bahkan menerima pesanan berskala internasional. Konveksi seragam kerja dengan kapasitas produksi yang besar semacam ini tentunya memiliki kualitas yang tak perlu diragukan lagi.

  1. Mesin produksi yang digunakan memiliki teknologi canggih

Cara berikutnya untuk memilih konveksi yang tepat adalah melihat mesin produksi yang digunakan. Konveksi yang profesional dengan kapasitas produksi skala besar biasanya menggunakan mesin berteknologi canggih. Mesin berteknologi canggih membuat proses produksi lebih cepat dan hasilnya pun lebih memuaskan.

  1. Hasil sesuai dengan pesanan

Konveksi yang bagus adalah yang mampu menyelesaikan pesanan sesuai dengan keinginan klien. Baik dari segi desain maupun pemilihan bahan. Sebelum memutuskan menggunakan jasa konveksi tertentu, Anda bisa melihat portofolionya terlebih dahulu untuk mengecek kesesuaian bahan seragam kerja.

Rekomendasi Konveksi Seragam Kerja yang Terpercaya

Saat ini ada banyak konveksi yang bisa Anda temui. Tapi, tidak semua konveksi mempunyai kualitas yang sama. Bagi Anda yang masih awam tentang konveksi seragam kerja, Anda dapat meminta rekomendasi dari orang terdekat yang pernah menggunakan jasa konveksi terpercaya, seperti halnya Hosa Garment.

Gosa Garment merupakan konveksi dengan skala UKM yang memiliki kapasitas produksi besar. Tak hanya melayani pembuatan seragam kerja, seragam sekolah, dan produk-produk lain dalam negeri, Hosa Garment juga mengerjakan pesanan berskala internasional. Sehingga kualitasnya pun tak perlu diragukan lagi.

Soal pengalaman, Hosa Garment mempunyai pengalaman lebih dari 20 tahun dalam bidang produksi seragam. Berdiri sejak 1994, konveksi seragam kerja ini memiliki staf produksi berpengalaman yang didukung dengan mesin berteknologi tinggi. Selain itu, prosedur pengerjaan pesanan pun terstruktur dan terorganisir dengan jelas, sehingga tidak melebihi estimasi waktu yang telah dijanjikan.

Dengan pengalaman dan jam terbang yang tinggi, Hosa Garment telah dipercaya oleh sejumlah perusahaan dalam negeri maupun mancanegara untuk urusan seragam kerja. Jadi, tunggu apa lagi? Percayakan seragam kerja Anda pada konveksi profesional.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.
You need to agree with the terms to proceed

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Menu